Pohon tumbang akibat angin kencang menimpa sebuah mobil yang memuat 4 orang di kawasan Universitas Hasanuddin (Unhas), Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Sopir dilaporkan mengalami luka ringan akibat kejadian ini.
Insiden terjadi di kawasan Pintu 2 Unhas pada Selasa (20/1) sekitar pukul 11.20 Wita. Kejadian bermula ketika mobil Toyota Agya melintas ke kawasan Pintu 2 dengan tujuan mengantar orang sakit untuk berobat.
“Awalnya, mobil ini akan parkir di area parkir depan Wisma Rambo (yang letaknya di samping RS Wahidin), depan Fakultas Sastra. Namun, pengemudi tidak jadi parkir, karena menerima telepon untuk menjemput anggota keluarga lain,” ujar Kabid Humas Unhas Ishaq Rahman kepada infoSulsel, Selasa (20/1/2026).
Saat mobil baru keluar dari area parkir dan melintas di jalan depan Fakultas Ilmu Budaya-Fakultas Hukum, terjadi cuaca sangat ekstrem berupa angin kencang dan hujan deras. Saat itulah, kata Ishaq, tiba-tiba ada pohon tumbang dan menimpa kendaraan tersebut.
“Di dalam mobil ada empat orang, yaitu pengemudi, dua penumpang dewasa dan satu bayi. Pengemudi mengalami luka ringan, sementara kedua penumpang dewasa dan bayi tidak mengalami luka dan dalam keadaan selamat,” ungkapnya.
Sementara itu, Ishaq menyebut pihak Unhas langsung bergerak untuk menangani sisa material pohon tumbang tersebut. Begitu pula mengamankan lokasi sesaat setelah kejadian.
“Dengan kejadian ini, pihak Unhas segera melakukan koordinasi dengan Biro Umum dan Bagian Rumah Tangga untuk menangani pohon yang tumbang tersebut. Pihak sekuriti kampus juga segera melakukan tindakan pengamanan di area,” imbuhnya.







