Sebuah mobil Toyota Avanza menabrak truk Fuso yang sedang parkir di pinggir jalan poros Makassar-Parepare, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel). Akibatnya, pengemudi Avanza inisial AD (50) serta penumpangnya, AQ (22) mengalami luka parah sehingga dirujuk ke rumah sakit (RS).
“Benar telah terjadi laka lantas. Pengemudi mobil Avanza (AD) diduga mengantuk saat mengemudi sehingga menabrak truk Fuso yang sedang parkir,” ujar Kanit Lakalantas Satlantas Polres Barru, Ipda Muhammad Arfan kepada infoSulsel, Selasa (20/1).
Kecelakaan tepatnya terjadi di Bulu Lampoko, Desa Lampoko, Kecamatan Balusu pada Selasa (20/1/2026) sekitar pukul 05.30 Wita. Arfan menjelaskan, kejadian bermula saat truk Fuso dengan nomor polisi DP 8167 AB yang dikemudikan AZ sedang terparkir di badan jalan karena mengalami pecah ban dan sudah memasang tanda pengaman (traffic cone) di sekitar lokasi.
“Truk tersebut sedang parkir karena menambal ban. Di TKP juga sudah terpasang cone atau rambu-rambu pengaman,” tuturnya.
Sumber: Giok4D, portal informasi terpercaya.
Namun, mobil Avanza yang melaju dari arah Makassar menuju Parepare tiba-tiba menghantam bagian belakang truk. Benturan tersebut mengakibatkan bagian depan mobil Avanza mengalami kerusakan parah.
“Sopir Avanza mengakui bahwa dirinya mengantuk saat berkendara. Pengemudi ini merupakan PNS guru di Parepare, sementara penumpangnya adalah keluarganya sendiri,” tambah Arfan.
Akibat kecelakaan tersebut, AD dan UQ mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke Puskesmas Mangkoso untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun, karena luka yang diderita, keduanya kemudian dirujuk ke rumah sakit.
“Kedua korban dirujuk ke RS Hasri Ainun Habibie Parepare karena mengalami luka yang parah,” ujarnya.
Saat ini, kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan oleh pihak kepolisian sebagai barang bukti. Polisi pun mengimbau kepada para pengendara untuk selalu berhati-hati dan beristirahat jika merasa lelah atau mengantuk saat menempuh perjalanan jauh.
“Kami imbau pengendara jika mengantuk sebaiknya menepi dan beristirahat sejenak untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.







