Wali Kota Makassar Munafri ‘Appi’ Arifuddin resmi melantik Andi Zulkifly menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Makassar definitif. Zulkifly menggantikan Nielma Palamba yang menjabat Pj Sekda Makassar.
Pantauan infoSulsel, Rabu (28/5/2025), pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Andi Zulkifly dimulai pukul 10.30 Wita, di Aula Sipakatau, Kantor Balai Kota Makassar. Acara dimulai dengan protokol membacakan SK pengangkatan Andi Zulkifly sebagai Sekda Makassar.
Selanjutnya, MC mempersilakan Andi Zulkifly dan Appi untuk mengambil tempat di tengah ruangan untuk persiapan pelantikan. Appi lalu memulai melantik Andi Zulkifly.
“Saya Wali Kota Makassar dengan ini secara resmi melantik saudara sebagai Sekretaris Daerah Kota Makassar. Saya percaya Saudara akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan,” kata Appi saat melantik.
Usai melantik, Appi mengambil sumpah jabatan Zulkifly. Sumpah diucapkan Appi dan diikuti oleh Zulkifly.
“Demi Allah saya bersumpah akan setia dan taat kepada UU Dasar 1945 dan akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab,” katanya.
Usai pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan, Appi lalu memberikan sambutan dalam acara tersebut. Appi berharap kepada seluruh OPD agar bisa bekerja sama dengan baik dengan Sekda Andi Zulkifly.
“Saya berharap teman-teman semua untuk memberikan support. Ini tentang tim, tentang pemerintahan yang harus kita bangun bersama-sama. Pengang amanah ini bukan tanpa dasar, tapi penuh tanggung jawab,” kata Appi.