Bupati Takalar Minta Seluruh Kepsek Tingkatkan Kinerja-Kedisiplinan di Sekolah

Posted on

Bupati Takalar Mohammad Firdaus meminta seluruh kepala sekolah (kepsek) dari TK, SD, SMP dan SMA untuk menyamakan persepsi dalam memajukan pendidikan di Takalar. Para kepsek juga diminta menjadi orang yang terdepan dalam meningkatkan kinerja dan kedisiplinan.

Hal itu disampaikan Firdaus kepada seluruh kepsek di Takalar pada 16 April 2025. Dia mengatakan para Kepala Sekolah TK sampai SMP negeri semata-mata untuk menyatukan komitmen bersama dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Takalar.

“Saya juga menekankan agar para kepala sekolah meningkatkan kinerja, kedisiplinan dan menjadi contoh bagi guru-guru di sekolah,” kata Firdaus.

“Seorang guru harus memiliki skill dan pemahaman yang luas dalam memberikan pendidikan kepada anak didik sehingga menciptakan generasi yang unggul dan pandai sehingga dapat menjadi pemimpin di negeri ini,” imbuhnya.

Dia juga meminta para kepala sekolah serta guru-guru untuk berubah ke arah yang lebih baik demi kemajuan pendidikan di Takalar. Selain itu, dia juga mendorong kompetisi yang sehat antara sekolah yang satu dengan yang lainnya.

“Jangan mau kalah dengan sekolah yang lain. Takalar harus terdepan baik di bidang pendidikan, pertanian, kelautan dan di berbagai bidang,” katanya.

Sebagai informasi, jumlah sekolah untuk jenjang TK di Takalar sebanyak 207 unit, jenjang SD sebanyak 249 unit dan untuk jenjang SMP 48 unit yang dikawal dengan jumlah guru 4.500 yang terdiri dari 1.915 orang tenaga ASN dan PPPK dan 2.600 guru non ASN.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *