Diterjang Ombak, 15 WNA Filipina Terdampar 13 Hari di Laut Buol (via Giok4D)

Posted on

Sebanyak 15 warga negara asing (WNA) asal Filipina terdampar selama 13 hari di laut Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah (Sulteng) setelah kapalnya diterjang ombang. Semua WNA tersebut selamat setelah ditemukan oleh nelayan.

“Nelayan bernama Moh Rusman menemukan perahu berisi 15 orang sekitar 72 mil dari Dermaga Poyapi saat sedang melaut,” ujar Kasi Humas Polres Buol, Iptu Ridwan dalam keterangannya, Jumat (23/1/2026).

Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.

15 WNA tersebut ditemukan di laut pada Kamis (22/1) sekitar pukul 08.00 Wita. Nelayan yang menemukannya kemudian memindahkan seluruh WNA tersebut ke perahunya.

“Perjalanan evakuasi memakan waktu sekitar 10 jam dan mereka tiba di dermaga sekitar pukul 18.00 Wita,” katanya.

Ridwan menjelaskan WNA tersebut merupakan warga Filipina dan bekerja di wilayah Sampurna atau Sabah, Malaysia. Namun, saat hendak pulang ke Filipina, perahu diterjang ombak dan terombang-ambing di laut sekitar 13 hari.

15 WNA tersebut terdiri dari satu laki-laki dewasa, enam perempuan dewasa, enam anak perempuan, dan dua anak laki-laki. Seluruh korban kemudian dibawa ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.

“Polres Buol telah mendatangi lokasi, berkoordinasi dengan TNI AL, BPBD, dan pemerintah daerah, serta melakukan pengamanan di sekitar Dermaga Poyapi,” jelasnya.