Imlek adalah salah satu perayaan tahunan yang selalu dinanti oleh masyarakat Tionghoa di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Perayaan yang menandai pergantian tahun dalam kalender Cina ini sangat kaya akan tradisi dan budaya.
Berbagai tradisi khas, mulai dari berkumpul bersama keluarga, membersihkan rumah, hingga membagikan angpao, menjadi bagian penting dari Imlek. Semua rangkaian kegiatan ini diyakini membawa keberuntungan dan harapan akan kehidupan yang lebih baik di tahun yang baru.
Di Indonesia, Imlek juga ditetapkan sebagai hari libur nasional, sehingga dimanfaatkan masyarakat untuk beristirahat, berwisata, atau menghabiskan waktu berkualitas bersama orang-orang terdekat. Tidak heran jika banyak yang ingin mengetahui kapan Imlek 2026 agar bisa mempersiapkan perayaan dengan baik.
Nah, di bawah ini infoSulsel menyajikan informasi lengkap mengenai kapan Imlek 2026 beserta jadwal libur dan cuti bersama. Yuk, simak informasinya!
Tahun Baru Imlek 2026 jatuh pada Selasa, 17 Februari 2026 dalam kalender Masehi. Perayaan ini menandai masuknya tahun 2577 Kongzili dalam kalender Cina.
Informasi tersebut tercantum dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1497, Nomor 2, Nomor 5 Tahun 2025 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026.
Jika dihitung sejak Jumat, 16 Januari 2026, tersisa 32 hari menuju perayaan Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili. Waktu ini bisa dimanfaatkan untuk menyiapkan dekorasi, hadiah angpao, atau merencanakan momen berkumpul bersama keluarga agar perayaan lebih meriah.
Jadwal Libur dan Cuti Bersama Tahun Baru Imlek 2026
Seperti yang disebutkan sebelumnya, perayaan Tahun Baru Imlek ditetapkan sebagai hari libur nasional. Selain itu, perayaan ini juga diiringi dengan cuti bersama, sehingga masyarakat memiliki waktu lebih luas untuk beristirahat atau berkumpul dengan keluarga.
Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.
Kabar baiknya tahun ini libur Imlek 2026 berdekatan dengan akhir pekan. Hal ini memungkinkan masyarakat memiliki kesempatan menikmati libur panjang atau long weekend.
Berikut rincian jadwal lengkap libur panjang Imlek 2026:
Menyadur laman Your Chinese Astrology, shio Imlek 2026 adalah Kuda Api atau 丙午 (Bǐng Wǔ). Menurut kalender Lunar Tiongkok, Tahun Kuda Api berlangsung dari 17 Februari 2026 hingga 5 Februari 2027.
Perpaduan antara shio Kuda dan elemen Api diyakini membawa energi yang kuat dan positif sepanjang tahun. Dalam tradisi Tiongkok, Kuda melambangkan kebebasan, dinamika, dan semangat tinggi dalam menjalani hidup.
Saat karakter Kuda digabungkan dengan elemen Api, sifat-sifat tersebut menjadi lebih menonjol, tercermin dalam pribadi yang antusias, kreatif, dan penuh gairah. Meski begitu, kombinasi ini juga kadang dikaitkan dengan kecenderungan bertindak spontan atau cepat bosan. Secara umum, Kuda Api dikenal sebagai sosok yang optimistis, kaya ide, dan berani mengambil inisiatif.
Setiap pergantian tahun dalam kalender Cina selalu diiringi perubahan shio dan elemen, yang diyakini memengaruhi dinamika kehidupan dan keberuntungan sepanjang tahun.
Bagi yang lahir di bawah shio Kuda Api, karakter ini biasanya terlihat dalam pribadi yang tangguh, cerdas, dan mampu membaca situasi dengan baik. Karena itu, shio Kuda Api sering dipandang sebagai simbol keberuntungan, semangat hidup, dan kebijaksanaan dalam budaya Tiongkok.
Berikut rincian Imlek 2026:
Salah satu tradisi Imlek yang tak kalah penting adalah menyampaikan ucapan selamat kepada keluarga, teman, dan orang-orang terdekat. Ucapan tersebut bisa diberikan secara langsung, dituliskan pada kartu, atau bahkan dijadikan caption di media sosial.
Berikut beberapa contoh ucapan Imlek 2026 yang bisa infoers gunakan!
Itulah informasi mengenai kapan Imlek 2026 beserta jadwal libur, informasi shio, dan contoh ucapannya. Semoga bermanfaat!







