Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.
PT PLN Persero Wilayah UP3 Watampone, Sulawesi Selatan (Sulsel) melakukan pemadaman listrik di Desa Massenreng Pulu, Kecamatan Sibulue dan Desa Mattampawalie, Kecamatan Maniangpajo. Pemadaman ini dilakukan untuk pemeliharaan jaringan.
Informasi pemadaman tersebut disampaikan PLN UP 3 Watampone melalui akun Instagram resminya (@plnup3watampone). PLN melakukan ini dalam rangka meningkatkan pelayanan dan keandalan pasokan listrik.
“Ada pemeliharaan jaringan. Dengan kondisi cuaca seperti ini tim teknik kami mengambil langkah antisipatif agar jaringan kelistrikan aman dan tidak padam,” ujar Asisten Manager Umum PLN UP3 Watampone Muhammad Zainal Rifky kepada infoSulsel, Kamis (22/1/2026).
Rifki mengatakan, pihaknya telah menyurati desa-desa yang dilakukan pemadaman beberapa hari sebelumnya. Sebab, terdapat beberapa pepohonan yang tumbuh mendekati dan menyentuh jaringan listrik yang kondisi tersebut berpotensi menimbulkan bahaya.
“Sebagai langkah pencegahan, kami dari PLN melaksanakan kegiatan perampalan pohon yang berada di sekitar jaringan listrik tersebut. Kami juga sudah menyurati pemerintah setempat untuk menyampaikan ke warganya,” katanya.
Sementara itu, Kepala Desa Massenreng Pulu Wahyudi membenarkan adanya pemadaman listrik di wilayahnya. Kegiatan itu hanya berlangsung dari pagi hingga sore.
“Pemadaman dari pagi sampai jam 4 sore, karena ada banyak ranting pohon mau ditebang. Pihak PLN telah menyampaikan ke kami jauh hari sebelumnya,” ucapnya.







