Sebuah mobil jenis Honda Freed terperosok ke selokan dekat Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Beruntung kecelakaan lalu lintas ini tidak mengakibatkan korban jiwa.
“Tidak ada korban,” kata Kasat Lantas Polrestabes Makassar AKBP Andi Husnaeni kepada infoSulsel, Senin (26/1/2026).
Peristiwa itu terjadi di Jalan Monumen Emmy Saelan III, Rappocini, Makassar, Minggu (25/1). Penyebab kecelakaan tersebut diduga karena sopir mengantuk.
“Diduga ngantuk,” ujarnya.
Kecelakaan itu tidak menyebabkan kemacetan arus lalu lintas di lokasi. Setelah berhasil dievakuasi, mobil tersebut langsung diambil oleh pemiliknya.
“Sudah dievakuasi dan langsung diambil pemiliknya,” ucap Andi Husnaeni.
Dalam video beredar, terlihat mobil berwarna hitam jatuh di got dekat Kampus UNM. Sejumlah warga mengerumuni lokasi kejadian dan membantu mengevakuasi mobil tersebut.







