Mobil Terios menabrak truk parkir di bahu Jalan Poros Parepare-Barru di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel). Kecelakaan itu mengakibatkan sopir Terios, Firman Toratte meninggal saat dalam perjalanan ke rumah sakit.
“Ya tadi kecelakaan mobil di Jalan Poros Parepare-Barru sekitar pukul 05.20 Wita. Satu korban jiwa meninggal dunia saat dilarikan ke rumah sakit,” ujar Kasat Lantas Polres Barru, AKP Dayu Ari kepada infoSulsel, Senin (14/4/2025).
Kecelakaan itu terjadi di Kampung Mareto, Desa Lipukasi Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru pada Senin (14/4) sekitar pukul 05.20 Wita. Lima penumpang di dalam mobil Terios tersebut juga mengalami luka-luka.
“Pengemudi mobil Daihatsu Terios mengalami luka-luka dan meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke RSUD La Patria Barru. 5 orang penumpangnya mengalami luka-luka dan dirawat di Puskesmas Pekkae dan RSUD La Patarai Barru,” jelasnya.
Dayu mengungkapkan bahwa mobil Terios itu bergerak dari arah Parepare menuju Makassar. Mobil Terios itu lalu menabrak bagian belakang truk yang berhenti di badan jalan.
“Saat tiba di TKP mobil Daihatsu Terios menabrak bagian belakang sebelah kiri truk yang sementara berhenti di badan jalan lajur sebelah kanan arah Parepare menuju arah Makassar,” jelasnya.
Dia menuturkan pengemudi truk langsung meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP). Pihaknya pun kini sementara memburu sopir truk yang belum diketahui identitasnya.
“Belum ada keterangan dari saksi (soal truk yang melarikan diri). Kami masih lidik,” pungkasnya.