Operasi SAR Banjir Bandang Sitaro Ditutup, 2 Orang Dinyatakan Hilang

Posted on

Tim SAR gabungan resmi menutup operasi pencarian korban banjir bandang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara (Sulut). Dua korban yang belum ditemukan dinyatakan hilang.

“Sampai dengan batas waktu operasi SAR ditambah 7 hari jadi 14 hari pencarian menyesuaikan 14 hari tanggap darurat yang dikeluarkan oleh pemerintah Sitaro, 2 korban belum berhasil ditemukan,” kata Kepala Basarnas Sulawesi Utara George Mercy Randang dalam keterangannya, Senin (19/1/2026).

Pencarian resmi ditutup pada Minggu (18/1). Dua korban ayah dan anak atas nama Andres Pianaung dan Leonel Pianaung dinyatakan hilang seiring dengan berakhirnya masa operasi SAR. Dikatakan George, seluruh potensi SAR telah dikerahkan dan pencarian dilakukan secara menyeluruh baik di darat maupun pesisir.

“Tim SAR Gabungan belum menemukan tanda-tanda keberadaan kedua korban, meskipun upaya pencarian telah dilakukan secara maksimal sesuai dengan SOP yang berlaku,” ujar George.

Penutupan operasi SAR ditandai dengan pelaksanaan apel penutupan tanggap darurat Bencana Kabupaten Kepulauan Sitaro. Penutupan ini dipimpin Bupati Sitaro Chyntia Kalangi.

“Penutupan tanggap darurat yang dipimpin langsung oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Sitaro Chyntia Kalangi dan diikuti oleh seluruh unsur Tim SAR Gabungan,” ucap George.

George menyebutkan hasil akhir operasi SAR, bencana di Kabupaten Kepulauan Sitaro, tercatat 76 orang selamat, 17 orang meninggal dunia, dan 2 orang hilang. Basarnas bersama seluruh unsur terkait menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak.

“Kami apresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, yang telah terlibat dalam operasi SAR, serta mengucapkan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga korban yang terdampak bencana,” pungkas George.

Sebagai informasi, banjir terjadi di Kelurahan Bahu, Kecamatan Siau Timur, serta Kampung Peling Sawang dan Kampung Paseng, Kecamatan Siau Barat, Senin (5/1) sekitar pukul 03.00 Wita.