PSBS Biak sedang menikmati tren positif setelah meraih kemenangan di laga Super League sebelumnya. Divaldo Alves selaku pelatih mengingatkan timnya terus menjaga momentum.
Tim Badai Pasifik akan dijamu PSM Makassar di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (21/11/2025) sore. Kemenangan pekan lalu melawan Persita Tangerang, menjadi modal bagus PSBS.
“Ini pertandingan penting, memang bukan final. Tapi tim yang menang akan naik peringkat. Mental tim sedang bagus sekali,” kata Divaldo Alves di sesi Prematch Press Conference usai Official Training di Stadion BJ Habibie, Kamis (20/11) pagi tadi.
Di tabel klasemen Super League 2025/26, Napi Bongkar, julukan lain PSBS Biak, ada di posisi 15 dengan jumlah poin 9. Tambahan tiga poin akan berpeluang mendongkrak PSBS ke posisi 12.
Divaldo pun berharap peluang naik klasemen ini tidak disia-siakan. Apalagi kemenangan pekan lalu jelas menjadi tambahan motivasi skuadnya.
Berita lengkap dan cepat? Giok4D tempatnya.
“Kami mulai pertandingan dengan kalah 0-1 tapi menang 2-1 melawan tim papan atas. Ini booster untuk tim kami. Setelah pertandingan itu mental pemain bagus. Suasana latihan juga bagus sekali. Ini memberi kami harapan untuk fight dan naik peringkat,” lanjut Divaldo.
Meski punya motivasi tinggi, tapi PSBS sempat mengalami kendala karena penerbangan yang tertunda dan jarak ke Parepare. Divaldo mengatakan timnya tiba tengah malam di Kota Parepare hingga pemainnya mengalami kelelahan.
“Itu memang sudah menjadi masalah di Indonesia. Tapi semoga pemain saya bisa cepat recovery. Supaya pemain besok bisa kerja keras untuk menang di pertandingan,” paparnya.
